Jumat, 08 Juni 2012

Perpisahan Kelas 9 angkatan 2011/2012 dan Peringatan Hari Jadi Boyolali

Segala Puji dan Syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Agung karena Berkat dan Rahmat-Nya sehingga SMP Negeri 1 Ampel bisa menyelenggarakan Perpisahan kelas 9 sekaligus sebagai ajang pengumuman kelulusan bagi siswa-siswa kelas 9.

Berkat kerja keras Bapak dan Ibu Guru serta semangat dari anak-anak kelas 9 peserta Ujian Nasional 2012, maka SMP Negeri 1 Ampel dinyatakan lulus 100%.Acara perpisahan kelas 9 diselenggarakan oleh anak, bagi anak dan untuk anak, sehingga dari awal hingga menjelang pengumuman 10 besar, semua diisi dengan kebolehan siswa dalam ngeband, menari, menyanyi dan juga bermain drama dalam bahasa Inggris.
Kerja keras Bapak Ibu Guru tidak akan berarti apa-apa bila hasil yang diperoleh tidak maksimal, oleh karena itu kami mengucapkan terima kasih yang setulusnya bagi kalian siswa-siswi kelas 9 yang telah berhasil lulus dengan nilai yang memuaskan.
Tidak banyak yang dapat kami berikan, hanya doa yang selalu mengiringi kalian, semoga setelah lulus dari sekolah ini, kalianpun mendapatkan sekolah yang baik sehingga dapat kalian pergunakan untuk masa depan kalian nantinya.

Peringkat 10 Besar Ujian Nasional SMP Negeri 1 Ampel Tahun 2011/2012
No
Nama
Nama Orang Tua
Alamat
Nomor Ujian
Ind
Ing
Mat
IPA
JML










1
Dian Ayuningtyas
Sugiarto
Karangnongko, Urutsewu, Ampel
16-001-187-6
9,80
9,40
10,00
10,00
39,20
2
Lailatul Afifa
Syamsudin Ihsan
Cengkalsewu, Urutsewu, Ampel
16-001-196-5
9,80
9,20
10,00
9,75
38,75
3
Supri Hariyanto
Prihartono
Ngelo, Kaligentong, Ampel
16-001-202-7
9,60
9,20
10,00
9,75
38,55
4
Khusniah Enggarwati
Siswandi
Gubug, Cepogo
16-001-195-6
9,80
8,80
9,50
9,75
37,85
5
Almas Nabila Ulayya
Sunartyo Yulianto
Bendo, Candi, Ampel
16-001-063-2
9,60
8,80
10,00
9,25
37,65
6
Dita Niken Lestari
Samsu Priyo Raharjo
Karang Duwet, Kembang, Ampel
16-001-188-5
9,80
8,60
10,00
9,25
37,65
7
Yekti Ikhtiarsih
Joko Cahyono
Rejomulyo, Candi, Ampel
16-001-089-8
9,80
8,60
10,00
8,75
37,15
8
Erna Andriyani
Sutarno
Malangan, Tanduk, Ampel
16-001-191-2
9,00
8,40
10,00
9,75
37,15
9
Tsabita Galuh Izzati
Dahono
Gumuk, Rogomulyo, Kaliwungu
16-001-029-4
9,60
9,20
8,75
9,50
37,05
10
Agung Prih Adi
Muhamad Marjoko
Dawung, Candi, Ampel
16-001-181-4
9,80
8,20
9,75
9,25
37,00


Itulah hasil dari siswa-siswi SMP Negeri 1 Ampel yang berhasil masuk 10 besar, semoga menambah semangat bagi para adik kelasnya. foto selengkapnya disini.

Hari Jadi Boyolali yang Ke 165

Dalam memperingati  Hari Jadi Boyolali yang ke 165 pada tanggal 5 Juni 2012, maka Pemerintah Kabupaten Boyolali memerintahkan semua jajaran pegawai di lingkungan Kabupaten, termasuk Guru dan Karyawan Sekolah Negeri untuk mengenakan busana daerah.

Sebagai bentuk Apresiasi dari perintah tersebut, maka semua Guru dan Karyawan SMP Negeri 1 Ampel pada hari itu juga mengenakan pakaian sesuai dengan perintah yang diterima. 

Nah inilah para Bapak Ibu Guru dengan pakaiannya :
 




he..he... kalau pingin foto lebih komplit, klik disini.


Itulah beberapa kegiatan yang diselenggarakan SMP Negeri 1 Ampel. Masih banyak hal yang begitu banyak belum tertulis, karena terkendala rasa capek dan males, he...!


Oh... ya, perpisahan diselenggarakan tanggal 2 Juni 2012. 


Teriring Salam dan Doa selalu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan, kalau Anda mempunyai masukan, kritik ataupun saran yang membangun, silahkan ketik disini